NEWS  

INSPEKTORAT KABUPATEN BOMBANA ,AUDIT ANGGARAN DI DPM-PTSP.

TEROBOSNUSANTARA.COM-BOMBANA-Inspektorat merupakan Lembaga yang bertanggung jawab,untuk melakukan pemeriksaan ,pengawasan ,dan evaluasi terhadap berbagai aspek pelaksanaan tugas dan fungsi dalam satu organisasi atau instansi pemerintahan ,berdasarkan undang-undang no 23 tahun 2014 ,dan pasal 232 ayat 1 tentang pemerintah Daerah menetapkan peraturan no 18 tahun 2016 mengenai perangkat Daerah yang mengatur tentang pungsi dan tugas lembaga Inspektorat .

(22/1/2024) Ketua Tim Inspektorat Kabupaten Bombana Hasnawati bersama beberapa tim lainnya,melakukan pemeriksaan rutin dan evaluasi di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) hal ini adalah suatu kegiatan rutin yang di lakukan oleh tim Auditor sebagai tugas pokok dalam melaksanakan kegiatan perencanaan,pengorganisasian ,pelaksana teknis dan pengendalian pengawasan .

Hasnawati mengatakan ,pemeriksaan ini adalah merupakan hal yang penting untuk mewujudkan pengelolaan anggaran yang transparan dan akuntabel sebagai suatu komitmen untuk meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran

Hasnawati menegaskan kami melaksanakan pemeriksaan mulai dari DPA tahun 2023 SPJ hingga Sasaran Kerja Pegawai (SKP) dengan 15 item kegiatan yang menjadi fokus pemeriksaan ,hasil temuan dan rekomendasi akan di jadikan bahan acuan dan evaluasi untuk perbaikan ke depannya ,tambah Hasnawati.

Kegiatan pemeriksaan ini di apresiasi oleh sekretaris Dinas PM- PTSP Kabupaten Bombana ,Nurdin Rahim ,ia mengatakan dengan adanya evaluasi tersebut akan menciptakan inovasi yang kreatif transparan dan akuntabel bahkan Nurdin Rahim berkomitmen untuk berkolaborasi dalam memperbaiki dan meningkatkan tata kelola anggaran yang lebih berkualitas dan kredibel .

Hasnawati berharap,pelayanan Dinas PM- PTSP Kabupaten Bombana kedepannya akan semakin meningkat dalam mengelola anggaran dan yang jauh lebih penting adalah transparansi yang akuntabilitas adalah kunci sebuah istansi /Birokrasi untuk membawa masyarakat damai dan sejahtera ,tutur Hasnawati ( A Syam/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *