TEROBOSNUSANTARA.COM-JENEPONTO – Komitmen Kodim 1425 Jeneponto, untuk selalu hadir dan menjadi solusi ditengah masyarakat di wilayah teritorialnya tak perlu diragukan lagi.
Dengan berbagai upaya dan kegiatan, satuan di bawah kendali Letkol Inf Muhammad in, S.IP., ini selalu berkontribusi dan berperan aktif dalam kegiatan kemasyarakatan.
Sebagai komitmen mewujudkan ketahanan pangan nasional, Babinsa dikerahkan untuk saling bersinergi dan membantu para petani di setiap wilayah binaannya masing-masing.
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1425-03 Tamalatea Sertu Suhafi. R, terlihat membantu salah satu petani di wilayah teritorialnya memanen Padi milik Bapak Muh. Basri salah satu anggota Kelompok Tani “Sumarlin”, di Dusun Butta Le’leng, Desa Datara, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Selasa, 6/08/2024.
“Keberadaan kami selaku Babinsa harus bisa membantu mengatasi kesulitan dan meringankan pekerjaan petani. Ia juga menghimbau para petani untuk tak segan meminta pertolongan pada dirinya ketika terjadi suatu kendala yang dihadapi di lapangan.”Kata Sertu Suhafid dalam keterangan tertulisnya.
Ditempat terpisah, Dandim 1425 Jeneponto Letkol Inf Muhammad Amin mengatakan, Babinsa memiliki tugas penting. Tugas itu, tak hanya menjaga ketertiban wilayah saja.
“Babinsa juga berperan mengoptimalkan dan membantu meningkatkan pertanian warga, guna mendukung tercapainya swasembada pangan baik di daerah maupun Nasional.”Tegas Dandim Letkol Inf Muhammad Amin.
(Pendim 1425/Jeneponto/Red).