NEWS  

Kunker Danrem 141 di Makodim 1420, Ini yang Dilakukan Sat Lantas Polres Sidrap

TEROBOSNUSANTARA.COM-SIDRAP – Personel Sat Lantas Polres Sidrap jajaran Polda Sulawesi Selatan melakukan pengamanan arus lalu lintas dalam kegiatan kunjungan kerja Danrem 141/Toddopuli di Makodim 1420 Sodrap, Selasa (21/11/2023) pagi.

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K., MH melalui Kasat Lantas Polres Sidrap AKP Haryanto. S. Sos mengatakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dilakukan agar saat pelaksanaan maupun pada saat selesai kunjungan kerja, pergerakan kendaraan bisa berjalan teratur dan lancar serta tidak menimbulkan kemacetan.

Masih AKP Haryanto. S. Sos, banyaknya kendaraan pada saat kunjungan kerja dikhawatirkan bisa mengakibatkan penumpukan kendaraan dan menghambat pengguna jalan lainnya dimana jalan depan Makodim 1420/Sidrap merupakan jalan poros trans sulawesi.

“Kami menurunkan personel Satlantas di lapangan sehingga personel dilibatkan untuk pengaturan lalin dan pengamanan di depan Makodim 1420/Sidrap,” lanjutnya.

“Semua ini dilakukan guna menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas selama kunjungan kerja berlangsung,” tutup Haryanto. (HMS/RED)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *