News1  

TP-PKK Pemdes Kalipasung Dalam Giat “RECHEKING MONEV” Tingkat Kabupaten Cirebon

Cirebon .Terobosnusantara. com- Ketua TP-PKK Kabupaten Cirebon yang diwakilkan (Wakil Ketua II) Ibu Hj Wiwi Sutrisno dalam kegiatan pembinaan dan penilaian kepada pemenang lomba 10 program pokok PKK Desa tingkat kabupaten, bertempat di Desa Kalipasung, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, Rabu (09/06/2021) siang.

“Ketua PKK Desa Kalipasung Ibu Amaningsih dalam sambutan kegiatan RECHEKING MONEV 10 program pokok PKK Desa pada bulan April masuk nominasi sebagai kandidat juara kecamatan gebang dan mempunyai 5 (Lima) program unggulan siap untuk mewakili Pemerintah Kabupaten Cirebon. Dalam pembinaan dan penilainya kali ini semoga menjadi desa terbaik serta kedepanya bisa mewakili ke tingkat Provinsi Jawa Barat”.

Wakil Ketua II TP-PKK Ibu Hj Wiwi Sutrisno berharap kepada pengurus TP-PKK Kecamatan Gebang untuk terus antusias melakukan pembinaan terhadap kader PKK di setiap desa khususnya desa kalipasung penuh inovasi, kreatif dan mewujudkan keluarga sejahtera dalam implementasi sehari-hari yang mengikuti lomba 10 program pokok PKK tingkat kabupaten Cirebon.

“Untuk memenangkan lomba, kita harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Oleh karena itu, diperlukan pembinaan serta kerjasama yang baik antara pengurus TP-PKK kecamatan dan desa,” jelas Wakil ketua II.

Lebih lanjut, Ia mengatakan pembinaan ini ditujukan kepada para pengurus PKK Desa dan Kecamatan untuk mempersiapkan diri menghadapi lomba 10 program PKK tingkat kabupaten. Adapun kegiatan yang akan dilombakan adalah lomba tertib administrasi PKK dan Dasawisma, Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR), lomba Kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K), lomba Pemanfatan Tanah Pekarangan (Hatinya PKK), Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA Test).

“Lomba ini dilaksanakan setiap tahun mulai dari tingkat desa, tingkat kecamatan, tingkat kota/kabupaten dan tingkat provinsi. Untuk itu dalam pelaksanaannya harus dikemas dengan baik sesuai ketentuan yang berlaku, dan penilaian lomba tingkat kabupaten diselenggarakan di desa kalipasung pada bulan ini,” pungkasnya.

Tujuan dari pembinaan ini selain untuk menumbuhkan inovasi dan pemberdayaan masyarakat, pembinaan ini juga untuk mengetahui sejauh mana permasalahan ataupun hambatan yang masih dihadapi oleh kader-kader PKK desa dan kecamatan.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh, Wakil Ketua TP-PKK II, II dan Pokja Kabupaten, Camat Gebang Adang Kurnida, Kapolsek AKP H Tukijan, S.H, Danramil Kapten Apid, Kuwu Endi Supriyadi, Ketua PKK Desa kalipasung Ibu Amaningsih dan perwakilan Pokja serta BPD.

“Dalam kegiatan ini tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) sesuai anjuran Pemerintah (3M), Memakai masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan yg dilaksanakan panitia Desa Kalipasung”.

(Ahmad Hidayat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *