Hotel Unhas Convention di Banjiri Pengunjung Buka Puasa, Hari Ini Tembus 500 Orang

TEROBOSNUSANTARA.COM, MAKASSAR — Memasuki hari keempat puasa, masyarakat makin banyak disuguhkan dengan beragam tempat untuk berbuka puasa mulai dari mall, restoran dan hotel. Harganya pun cukup bervariatif sesuai dengan konsep yang masing-masing tempat usung.

Hotel Unhas Convention yang berada di jalan Perintis Kemerdekaan km.10 ( terletak di area kampus Unhas) juga menawarkan paket spesial berbuka puasa untuk dinikmati para penikmat kulineran dibulan ramadhan ini.

Mengusung tema BBQ Cafe Ramadhan pengunjung akan merasakan nuansa berbuka puasa di outdoor yang mempunyai suasana pepohonan dan udara segar. untuk menu sendiri sangat bervariatif. Dibandrol dengan harga Rp 75 ribu per pengunjung dapat menikmati semua menu yang disajikan sepuasnya.

“Ada sekitar ratusan menu yang kami siapkan dan berganti setiap harinya, sehingga pengunjung yang ingin buka puasa tiap hari disini tentunya tidak akan bosan,” ucap GM Hotel Unhas Convention Suro Budi Arto disela-sela buka puasa sabtu(16/3).

Menu yang di sajikan di BBQ Cafe Ramadhan Hotel Unhas Convention bervariasi dan semua menu nusantara, dimana setiap harinya ada menu spesial nusantara dari berbagai daerah seperti hari ini ada soto kediri, nanti ada coto Makassar, sop saudara, soto Banjar, mie kering, tempe bacem, ketoprak, gado-gado, palubutung dan berbagai macam menu khas daerah.

“Alhamdulilah hari keempat puasa yang reservasi tiap harinya meningkat seperti hari ini kami buka dua trmpat di voyee hotel yang viewnya langsung danau dan di sini outdoot jumlah reservasi juga sudah 500 orang,,” tambahnya

Selain promo Cafe Ramadhan, Hotel Unhas Convention juga menggelar promo menginap hanya Rp450 ribu sudah termasuk sahur atau makan pagi dan Iftar.

“Harapannya tahun ini bisa melebihi target tahun lalu dimana puasa tahun lalu kami bisa mencapai 9 ribuan pengunjung,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *