News1  

Serbuan Vaksinasi Koramil 01/TS Kodim 0503/JB di Gruduk Warga Untuk Vaksin Booster (Dosis 3)

Jakarta Barat -Terobosnusantara.com- Serbuan vaksinasi Kodim 0503/Jakarta Barat yang dilaksanakan Koramil 01/Tamansari hari ini di gruduk warga masyarakat lansia untuk vaksin dosis 3 (booster).

Giat vaksinasi yang di laksanakan di halaman stadion sepak bola tamansari Jalan Mangga besar VI utara di pimpin langsung Danramil 01/Tamansari, Mayor Infateri Zulkarnaen Galib selaku penanggung jawab kegiatan serbuan vaksin.

Danramil Mayor Galib yang di dampingi Peltu Anton Sugianto, Batuud Koramil 01/TS dalam keterangannya menyampaikan, sesuai instruksi Presiden RI maka kami dari TNI berkolaborasi dengan Puskesmas untuk menindak lanjuti Instruksi tersebut dan melaksanakan vaksin dosis ke 3 (booster) dengan vaksin Pfizer.

“Yang berhak vaksin booster ini dari usia 18 tahun hingga lansia yang sudah melaksanakan vaksin dosis 1 dan 2 dan jarak vaksin dosis 2 sudah 6 bulan serta mempunyai tiket dari aplikasi peduli lindungi yang tertulis” Anda berhak vaksinasi ke 3 (booster) gratis”.urai Mayor Galib. Kamis, (13/01)

Masih kata Mayor Galib, adapun vaksinasi anak Usia 6 Tahun hingga lansia untuk umum yang masih melaksanakan vaksin dosis 1 dan 2 baik dengan jenis vaksin Sinovac, Astra zeneca dan Pfizer, tetap kita layani seperti biasanya.

Dirinya menambahkan, serbuan vaksinasi ini mulai dari usia 6 hingga lansia serta booster semua untuk umum (KTP Nasional). kita melayani masyarakat warga DKI Jakarta dan luar DKI.

Hingga berita ini di tayangkan giat masih berlangsung. (Koramil 01/TS)

(AR/RED)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *