News1  

Iswanto Bersama Satgas Pra TMMD 112 Siapkan Kerangka Atap Rumah

Terobosnusantara.com-Kendari_ Iswanto, salah satu warga Kel. Watubangga, Kec. Baruga, Kota Kendari yang mendapatkan bantuan RTLH dalam program Pra TMMD 112 Kodim 1417/Kdi merasa bangga dan senang, karena sebentar lagi ia bersama keluarganya dapat menempati rumah baru hasil pengerjaan Satgas Pra TMMD. Senin (13/09/2021).

Hal ini dikatakan oleh Dandim 1417/Kendari Kolonel Kav Agus Waluyo S.I.P dalam rilisannya (Senin/13/September/2021).

“Pada hari ini, dari pantauan pengerjaan rumah milik penerima RTLH sedang dalam tahap pemasangan kerangka yang nantinya untuk penopang asbes atap rumahnya,” ungkapnya.

Bapak Iswanto membantu para satgas TMMD untuk melakukan pemasangan kerangka. Bahkan dengan tanpa rasa takut dan ingin impiannya segera terwujud dalam memiliki rumah yang layak huni, ia langsung naik ke atas dan membantu anggota Satgas.

“Saya sangat bangga dan terharu dengan kerja bapak-bapak TNI dan warga ini dalam mewujudkan impian saya untuk memiliki rumah layak huni,” kata Iswanto.

Lebih lanjut, ia sangat bersyukur dan berdoa agar para Satgas yang ikut dalam pengerjaan Pra TMMD 112 ini diberi kemudahan dan rejeki oleh Tuhan Yang Maha Esa, sehingga dapat bertugas dengan baik dan dapat membantu rakyat.(Pendim 1417/Kendari)(AR/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *